Tuesday, October 05, 2004

Surat Untukmu, Ibu Dari Anakku

Mungki suatu saat aku akan pergi
Mungkin suatu saat aku akan semakin sulit untuk ditemukan
Maka sebelum itu terjadi
Aku hanya ingin meyakinkan dan memberi keyakinan padamu
Bahwa aku pergi hanya karena segala sesuatu menjadi mustahil disini
Bahwa hari demi hari aku semakin sulit untuk beranjak
Dan keterpakuan merupakan kematian yang sangat menyakitkan
Maka aku harus pindah kota
Bila suatu saat anak kita semakin pintar hingga mampu untuk bertanya
Maka katakan bahwa ayahnya memiliki jalan yang rumit serta melelahkan
Dan harus pergi untuk menjadikannya lebih baik
Suatu saat namun entah kapan
Mungkin dalam tidur pulasnya
Mungkin dalam tangis sedihnya
Mugkin ketika pagi buta
Ketika sesak menjadi sandar yang tak terbangkitkan
Aku pasti akan mendatanginya
Percayalah, sorot matanya, rengek manjanya adalah cambuk yang takkan henti-hentinya mengingatkan
Percayalah, takkan ada kerinduan yang membuat tangis kecuali kerinduan akannya
Dan percayalah, bahwa mamanya memiliki hal yang jauh lebih baik
Jauh lebih hebat dari apa yang dia tampakkan sekarang
Yakinilah itu selalu
Yakinilah dan selalu beri dia keyakinan
Karena dia harus tumbuh dan menjadi besar dengan memiliki keyakinan yang kuat
Dan aku akan selalu percaya padamu
Selalu meyakini itu disetiap langkah perjalananku
Disetiap hirup nafasku....



(Depok, 11:35 AM, Oktober 2004)

No comments: